Kali
ini masbro rezky akan ngeposting pemutar video terbaik yaitu VLC MEDIA PLAYER .
dan bisa didownload pula disini ,sebelumnya saya akan menerangkan sedikit
tentang software tersebut .
Secara default windows
telah
menyediakan aplikasi pemutar file multimedia yaitu Windows Media Player.
Tetapi sayang beberapa format file video tidak bisa dibuka dengan menggunakan
Windows Media Player ini. Nah, bagi temen-temen yang kesulitan membuka beberapa
format file video, sebuah aplikasi alternatif yaitu VLC Media Player patut Anda coba.VLC Media Player merupakan software open source dari videolan.org yang dapat memutar hampir semua jenis file multimedia (seperti MPEG-1, MPEG-2, MPEG-4, DivX, XviD, WMV, mp3, ogg, ...) karena lengkapnya codec yang dimiliki. VLC Media Player juga dapat langsung digunakan sebagai pemutar DVD, VCD, CD hingga untuk streaming di internet. Kelebihan lainnya software ini sangat ringan, cepat dan mudah digunakan.
Di balik tampilan programnya yang sederhana, pemutar file multimedia ini dilengkapi dengan beragam fitur tambahan, seperti kemampuan subtitle, tag format, konversi, filter, skin, dapat dioperasikan melalui berbagai interface, tersedia dalam bahasa Indonesia, dan masih banyak lagi.
Saat ini VLC Media Player telah mencapai versi 2.0.1 dan berukuran cukup kecil sekitar 20 MB, tersedia untuk Windows, Linux, MAC OS X dan Unix. Apabila temen-temen tertarik menggunakan VLC Media Player, langsung download aja aplikasinya disini .
No comments:
Post a Comment